Mengenali Definisi Dan Gejala Ejakulasi Dini
Ditulis Oleh
Apakah anda mengetahui apakah ejakulasi dini itu? Sebagian dari anda sedikit banyak telah paham akan istilah tersebut. Dalam istilah kesehatan, ejakulasi sendiri memiliki pengertian keluarnya air mani yang disertai dengan sperma dari penis yang terjadi setelah adanya stimulasi yang bisa dilakukan oleh diri sendiri ataupun pasangan. Dimana terdapat penelitian yang mengatakan bahwa ejakulasi pada pria rata-rata selama 5 menit, namun terdapat banyak kasus pada pria yang telah mengalami gejala ejakulasi dini. Dimana keadaan tersebut mengarah pada ejakulasi yang terlalu cepat atau lebih cepat yang diinginkan.
Definisi dan Gejala Ejakulasi Dini
Para ahli kesehatan ternyata tidak memiliki pendapat yang sama akan pengertian dan gejala ejakulasi dini. Dengan kata lain seberapa cepat atau seberapa lambat terjadinya ejakulasi tidak dijelaskan secara pasti. Namun dapat dikatakan bahwa ejakulasi dini tersebut erat kaitannya dengan kurun waktu, durasi atau waktu terjadinya. Selain itu terdapat pendapat pula mengenai berapa persen terjadinya penetrasi.
Baca Juga : Mengatasi Ejakulasi Dini Tanpa Obat
Berdasarkan International Society for Sexual Medicine menyatakan bahwa yang dimaksud pengertian dan gejala ejakulasi dini adalah disfungsi seksual laki-laki yang ditandai dengan ejakulasi yang selalu atau hampir terjadi sebelum atau dalam waktu sekitar satu menit setelah melakukan penetrasi. Selain itu tanda-tanda lainnya yang muncul adalah ketidakmampuan seorang pria untuk menunda ejakulasi pada semua atau hampir semua penetrasi vagina. Di sisi lain terdapat pendapat yang menyatakan bahwa ejakulasi dini adalah keadaan dimana seorang pria berejakulasi lebih cepat di bandingkan harapan pasangan. Masters dan Johnson juga berpendapat mengenai ejakulasi dini yaitu kondisi seorang pria berejakulasi sebelum pasangan dalam berhubungan telah mencapai orgasme, dimana hal tersebut terjadi pada lebih dari 50% hubungan seksual yang dilakukan.
Berdasarkan gejala ejakulasi dini yang muncul, ejakulasi dini pun terbagi menjadi beberapa jenis. Salah satunya adalah Ejakulasi Dini Tingkat Ringan. Dimana ejakulasi tersebut terjadi ejakulasi setelah hubungan seksual yang berlangsung hanya dalam beberapa kali gesekan yang cukup singkat sekitar 2 hingga 3 menit saja. Jenis Ejakulasi dini selanjutnya yaitu ejakulasi dini tingkat sedang, dimana jenis ejakulasi ini terjadi tanpa bisa dikendalikan sesaat melakukan penetrasi yang mana disebabkan adanya dorongan kuat dalam berhubungan. Selain itu juga terdapat penyakit psikis maupun non psikis. Jenis ejakulasi dini yang terakhir adalah ejakulasi tingkat berat yaitu ejakulasi yang langsung terjadi otomatis ketika organ intim pria menyentuh sedikit organ intim luar wanita atau bahkan belum masuk namun sudah terjadi ejakulasi. Tentunya hal tersebut akan berakibat terjadinya gangguan kesejahteraan secara kebutuhan biologis terhadap pasangan.
Baca Juga : Ramuan Tradisional Mengobati Ejakulasi Dini
Setelah menyadari gejala ejakulasi dini yang timbul, sebaiknya anda segera mencari solusi terhadap ejakulasi dini. Terdapat beberapa tips mengatasi ejakulasi dini yang bisa dilakukan bersama pasangan. Salah satunya adalah mencari tempat yang tenang dan terbebas dari gangguan. Selain itu sebaiknya saling menikmati stimulasi seksual yang ditimbulkan. Langkah selanjutnya berusaha rileks dan tidak terburu-buru. Selanjutnya ketika mendapatkan ejakulasi maka sebaiknya menghentikan aktivitas yang tengah dilakukan.
Selain cara diatas, sebaiknya juga dilakukan latihan menahan selama mungkin dari terjadinya dorongan ejakulasi. Namun jika hal tersebut masih saja terjadi, solusi lainnya adalah dengan mengkonsumsi obat-obat herbal yang terpercaya agar mengurangi timbulnya gejala ejakulasi dini. Selain itu juga harus dibarengi dengan mengetahui apa saja penyebab terjadinya ejakulasi dini. Dengan demikian keduanya bisa diobati dengan dua arah.
